BerandaHabar KalimantanTahun Ke 2, PT....

Tahun Ke 2, PT. AGM Kembali Jalin Silaturahmi Dengan Awak Media Banjar dan Banjarbaru

Terbaru

PT. Antang Gunung Meratus (PT. AGM) gelar silaturahmi dengan awak media yang tergabung dalam Forum Jurnalis Banjar (FJB) hingga awak media dari Kota Banjarbaru, di Two Season Al Maidah, Desa Bincau Muara, Kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar, Jumat (14/04).

Kegiatan silaturahmi ini sendiri merupakan gelaran tahun ke 2 yang diselenggarakan PT. AGM untuk mempererat tali silaturahmi bersama dengan awak media di Kabupaten Banjar dan Kota Banjarbaru.

Achmad Syahdeni, Selaku Superintendent Government Relation PT AGM mengungkapkan jika sebelumnya pihaknya juga menggelar kegiatan serupa dengan sejumlah awak media di beberapa daerah lainnya.

“Sebelumnya kita juga menggelar kegiatan serupa dengan kawan media di Tapin (Rantau), Barabai (HST) dan Kandangan (HSS). Dengan kawan-kawan FJB sendiri Alhamdulillah ini merupakan kegiatan kedua kalinya setelah awalnya ramadhan tahun kemarin,” beber Deny.

Diakui Achmad Syahdeni, selain membagikan 10.000 paket sembako melalui program CSR bagi fakir miskin dan kaum dhuafa pihaknya juga tergerak untuk berbagi dengan kawan-kawan media.

“Seperti kita ketahui kawan-kawan media sudah sering membantu kita dalam hal peliputan dan untuk menjaga tali silaturahmi itu kita menggelar kegiatan ini dan berbagi paket sembako juga,” ungkapnya.

Sementara itu, Adi Permana Sekretaris Forum Jurnalis Banjar didampingi Ketua Forum Jurnalis Banjar, Muslim Fahmi De Musfa mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan dan kepedulian PT. AGM terhadap rekan Jurnalis atau awak media.

“Kita mewakili Jurnalis Kabupaten Banjar dan Kota Banjarbaru mengucapkan ribuan terima kasih kepada PT. AGM yang terus membina hubungan baik dengan rekan Jurnalis terlebih dengan mendukung dan peduli kepada rekan-rekan kita, sehingga kami bisa berkumpul bersilaturahmi hingga buka bersama-sama,” tutupnya.

(Asp/Hk)

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka