BerandaHabar Provinsi KaltimProyek Terabas Bandara Temindung...

Proyek Terabas Bandara Temindung Segera Tuntas

Terbaru

SAMARINDA. Pemprov Kaltim menyebut akan segera membuka akses jalan baru di Samarinda sebagai respons terhadap aspirasi masyarakat dan DPRD Kaltim.
Akses jalan tersebut menghubungkan Jalan S. Parman dengan Jalan KH. Samanhudi di kawasan eks Bandara Temindung Samarinda.
Akses inipun dibuka dengan harapan dapat mengurai kemacetan yang kerap terjadi di Jalan Gatot Subroto dan juga sekitarnya.
Dijelaskan oleh Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kaltim Fahmi Prima Laksana mengatakan, lahan yang digunakan untuk pembangunan jalan baru tersebut merupakan milik Pemprov Kaltim dengan bukti Sertifikat Hak Pakai Nomor 2 tahun 1997.
Fahmi mengatakan, permohonan untuk membuka akses jalan baru tersebut telah diajukan melalui Sekretaris Daerah (Sekda) ke Gubernur sebelumnya, dan mendapat persetujuan.
Pengerjaan jalan tersebut dilakukan oleh Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Rakyat (PUPR-Pera) Kaltim dengan dukungan Pj Gubernur saat ini.
Fahmi menambahkan, jalan baru tersebut memiliki lebar 20 meter dan panjang 290 meter.
“Jjalan tersebut dapat selesai pada Januari 2024 dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai jalan alternatif untuk mengurangi kemacetan, ” ucapnya
Sementara itu, Kepala Dinas PUPR Kaltim Aji Muhammad Fitra Firnanda mengungkapkan, proyek pembangunan jalan baru tersebut dimulai pada triwulan IV tahun 2023 dengan anggaran Rp 10 miliar dari Perubahan APBD Kaltim 2023.
Proyek ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas infrastruktur di Kaltim, khususnya di Samarinda yang merupakan ibu kota provinsi.
“Insya Allah Januari ini bisa selesai dan bisa dibuka nantinya, ” tutupnya.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka