BerandaOrganisasiMuktamar PP Pemuda Muhammadiyah,...

Muktamar PP Pemuda Muhammadiyah, Edi Rukman Fokus Kembangkan Potensi Kader

Terbaru

Atmosfer Muktamar Pemuda Muhammadiyah ke XVIII semakin ramai di tingkat pusat maupun didaerah-daerah.

Muktamar yang akan diselenggarakan pada tanggal 21-24 Februari 2023 di Balikpapan, Kalimantan Timur, ini bakal menggelar Musyawarah tertinggi Pemuda Muhammadiyah dengan mengusung tema “Pemuda Negarawan Harmoni Memajukan Indonesia.” 

Dalam kegiatan Muktamar tersebut juga akan memilih 13 calon formatur dan selanjutnya formatur akan memusyawarahkan dan menentukan ketua umum dan sekretaris jenderal Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah dan selanjutnya unsur-unsur lainnya.

Muhammadiyah telah membuktikan diri sebagai komponen yang istiqomah berkesinambungan membangun dan bertindak demi kemaslahatan bangsa menuju peradaban yang utama.

Peradaban yang mempunyai arah kemajuan yang mencerahkan masa depan dalam sistem yang dilandasi nilai luhur keislaman dan kemanusiaan yang universal sebagai rahmatan lil alamin dengan melalui sistem pemilihan formatur.

Salah satu calon formatur Edi Rukman yang akrab disapa Edi ini lahir di Martapura 1 Januari 1986, ia merupakan Wakil Ketua Bidang Kader PW Pemuda Muhammadiyah Kalimantan Selatan.

Edi saat ini menjadi sorotan bagi seluruh kader Pemuda Muhammadiyah serta Muhammadiyah secara keseluruhan dikarenakan sepak terjang Edi sebagai kader Ideologis dan juga kader Pendidik.

Banyak warga Muhammadiyah mendukung langkah dakwahnya ke Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah mendatang.

Edi juga diketahui mempunyai visi langkah strategis untuk mengembangkan Pemuda Muhammadiyah yaitu “mewujudkan pemuda mandiri, progresif integratif”.

Edi yang berprofesi sebagai guru Kepala SMA Muhammadiyah Martapura ini menyampaikan misinya yaitu menggali dan mengembangkan potensi Pemuda Muhammadiyah, membina karakter pemuda yang religius, humanis dan intelektual serta memetakan peran pemuda dalam lini beragama, berbangsa dan bernegara.

1650176660467 scaled
Tito Dwi Wirawan, Ketua PDPM Banjarbaru. (Foto : Rev/Istimewa)

Seperti yang diungkapkan, Tito Dwi Wirawan, Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kota Banjarbaru menyebut dirinya mendorong Edi sebagai kader terbaik Kalimantan selatan untuk menjadi pengurus Pimpinan Pusat pemuda Muhammadiyah.

Ia berharap Edi bisa membawa nama baik Kalimantan Selatan dan bekerja keras dalam peningkatan mutu, kualitas serta kuantitas kader pemuda Muhammadiyah kedepan melalui inovasi dalam perkaderan Pemuda Muhammadiyah 

“Saya berharap Abangda Edi mampu melaksanakan program-program perkaderan pemuda Muhammadiyah yang bersifat sustainable dengan perkembangan zaman serta membuka peluang aksesibilitas jenjang pendidikan formal lanjutan untuk pengembangan karir kader pemuda Muhammadiyah.” Ucapnya.

Untuk saat ini Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWPM) Kalimantan Selatan baru pertama kalinya mengusung dan mendorong kadernya untuk maju sebagai formatur Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah, sebelumnya organisasi otonom Muhammadiyah di Kalimantan Selatan pernah berhasil memasukan kadernya untuk masuk dalam kepengurusan pusat.

Ada sosok Abdan Syakura yang pernah masuk dalam kepengurusan DPP Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), M. Abid Mujadid di PP Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM), Al Bawi di PP Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM), M. Zaki Mubarak di DPP Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) dan terakhir Kholida Annisa di PP Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM).

“Ini merupakan momentum kader Pemuda Muhammadiyah Kalimantan Selatan untuk bisa memasukan kadernya ditingkat pusat apalagi tuan rumah Kalimantan Timur adalah tetangga Kalimantan Selatan”, terangnya.

Terkait sosok Edi menurutnya sosok yang tepat untuk mengisi pos struktur pemuda Muhammadiyah dalam bidang pendidikan dan pengkaderan karena memang background Edi yang seorang pendidik, pengkader dan ulama.

IMG 20230221 WA0038
M. Abdan Syakura, Ketua PDPM Batola. (Foto : Rev/Istimewa)

Disamping itu, Abdan Syakura ketua PDPM Barito Kuala (Batola), mengungkapkan Sebagai organisasi kader Pemuda Muhammadiyah di level akar rumput harus mempersiapkan regenerasi kepemimpinan sampai level nasional.

“Edi Rukman adalah kader yang berasal dari akar rumput yang teruji mampu melewati dinamika di tiap tingkatan kepemimpinan, sehingga kami yakin mendukung Edi Rukman untuk menjadi Pengurus Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah.” Ucap Mantan Kabid Organisasi DPP IMM.

Lanjutnya ia berharap Kanda Edi Rukman bisa menghidupkan kembali mata air pengkaderan di tubuh Pemuda Muhammadiyah, bagaimanapun juga eksistensi Muhammadiyah di masa yang akan datang tergantung dari proses kaderisasi kader Muda Muhammadiyah.

“Beliau adalah sosok aktivis pengkaderan sejati, sosok yang kami yakini mampu membawa arus perubahan bagi pemuda Muhammadiyah,” Tutupnya.

(Asp/Hk)

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka