BerandaBudayaWow !! Hari Jadi...

Wow !! Hari Jadi Kabupaten Balangan Ke 20 Bakal Suguhkan Tarian Massal

Terbaru

Dalam rangka menyambut perayaan Hari Jadi (Harjad) Kabupaten Balangan yang ke-20, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Balangan lakukan latihan rutin penari dan pemusik untuk mengisi pada perayaan harjad Balangan ke-20 pada tanggal 17 Mei 2023, nantinya acara tersebut akan digelar di halaman kantor Bupati Balangan.

Yansyah selaku JF Pamong Budaya, yang mana bertugas untuk mengurus kesenian yang ada di Kabupaten Balangan, menyampaikan terkait persiapan-persiapan yang dilakukan oleh penari dan pemusik untuk mensukseskan hari jadi Balangan.

“Ini merupakan sebuah tari massal yang mana melibatkan hampir 100 pelaku seni, baik penari, pemusik termasuk para pelatih yang ada di Kabupaten Balangan, kita memulai persiapan pada bulan januari tapi break sempat pada bulan puasa kemarin dan bulan mei kita lanjutkan kembali, ya hampir 3 sampai 4 bulan lah kami persiapan,” jelas Yansyah, Gedung Budaya Balangan, Selasa (08/05/23).

IMG20230509174054 01
Yansyah selaku JF Pamong Budaya, yang mana bertugas untuk mengurus kesenian yang ada di Kabupaten Balangan, menyampaikan terkait persiapan-persiapan yang dilakukan oleh penari dan pemusik untuk mensukseskan hari jadi Balangan.- Foto : Fadillah/HK

Ia menjelaskan terkait para penari dan pemusik yang berpartisipasi di hari puncak HUT Kabupaten Balangan ke-20 tersebut melibatkan seluruh sanggar – sanggar yang ada di Balangan.

“Untuk kawan-kawan pelaku seni yang berpartisipasi ini, kami melibatkan seluruh sanggar-sanggar yang ada di Balangan,” jelas Yansyah.

Ia juga berharap untuk SDM kesenian yang ada di Balangan bisa meningkatkan dan lebih maju lagi.

“Ya kami berharap kedepannya untuk SDM kesenian yang ada di Balangan bisa semakin meningkat, lebih maju lagi, memiliki daya saing, dan makin kreatif dalam berkarya,” pungkas Yansyah.

Pewarta: Muhammad Fadillah.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka