BerandaPariwisataBangunan Samping Ex Pasar...

Bangunan Samping Ex Pasar Bauntung Lama Diluluh Lantakan Api

Terbaru

Kebakaran terjadi di pertigaan Jl. Kemuning, ex Pasar Bauntung Lama, Kelurahan Kemuning, Kecamatan Banjarbaru Selatan, Kota Banjarbaru, Minggu (21/8/22).

Menurut kesaksian salah satu warga, Mirwan Syarif, yang dimana rumahnya berdampingan dengan TKP kebakaran, mengatakan api melalap warung di samping rumahnya, dan api telah membesar sekitar pukul 15.00 wita.

“Jam 3 itu saya bangun tidur, karena kaget mendengar orang mukul-mukul tiang listrik dan teriak kebakaran,” ungkapnya.

20220821 151145 scaled
Para petugas pemadam berdatangan guna memadamkan api. (Foto:Teny)

Lebih lanjut Mirwan mengatakan, mendengar teriak tersebut, sontak dirinya langsung melihat ke luar, dan ternyata asap hitam sudah menyelubungi sekitar rumahnya.

“Liat keluar, asap sudah tebal, melihat begitu saya langsung lari keluar, membawa surat-surat berharga, dan mobil, untuk perabotan udah gak (tidak) kepikiran lagi, alhamdulillahnya rumah kami tidak sampai kena, jika rumah kami kayu juga, mungkin sudah habis semua ini,” ujarnya.

Di sisi lain, Juliana, saksi mata lainnya, mengatakan, jika api bermula dari warung penjual ayam geprek.

“Awalnya Cuma melihat asap hitam, tapi angin kencang tadi dan tiba-tiba langsung terlihat api besar, dari dalam dapur warung ayam geprek,” ujarnya.

Dengan adanya kejadian tersebut, sejumlah petugas pemadam kebakaran pun berdatangan, guna memadamkan api.

Diketahui dari data yang dikumpulkan, bangunan yang terlalap api yakni, warung makan, outlet makanan, toko bahan bangunan dan beberapa bangunan tempat tinggal warga.

Hingga pukul 15.25, api baru berhasil dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran, hingga saat ini penyebab kebakaran, masih diduga berasal dari warung ayam geprek.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka