BerandaNasionalSebelum Kembali ke Jakarta,...

Sebelum Kembali ke Jakarta, Wapres Beri Bantuan Pada Penyandang Disabilitas

Terbaru

Sebelum kembali ke Jakarta, Wakil Presiden Republik Indonesia, K.H.Ma’ruf Amin menyempatkan hadir dalam agenda yang dijadwalkan, yakni Kunjungan Kerja serta Penyerahan Atensi kepada para penyandang Disabilitas, yang dilaksanakan di Sentra Budi Luhur di Jalan Ahmad Yani KM. 30, Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Rabu (13/10/22).

Dalam kesempatannya, Wapres RI ini memberikan bantuan langsung kepada beberapa perwakilan masyarakat yang mendapatkan bantuan.

Ma’ruf Amin juga mengatakan, kunjungannya kali ini adalah sebagai bentuk kinerja pemerintah.

IMG 20221013 WA0025
Wapres RI memberikan bantuan kepada para perwakilan golongan hang mendapatkan bantuan.(foto:teny)

“Hari ini menyerahkan bantuan kepada penyandang disabilitas, hal ini bisa saya katakan sebagai bentuk dari bagian kunjungan kerja pemerintah dalam memberikan bantuan kepada masyarakat,” jelasnya.

Ia juga mengatakan, semoga hal ini menjadi salah satu bentuk memberantas kemiskinan.

“Kita semua sempat menghadapi tantangan pandemi, yang membawa kita pada krisis pangan, krisis energi maupun ekonomi dan juga finansial, dan juga harga-harga yang naik, semoga bantuan ini dapat mempengaruhi sejehteraan masyarakat,” pungkasnya.

Screenshot 20221013 113124 Video Player
warga Banjarmasin yang mendapatkan bantuan sebesar Rp.4.209.400, yang bekerja sebagai Tukang Pijat Tuna Netra, Turiah.(foto:teny)

Sementara itu, salah seorang warga Banjarmasin yang mendapatkan bantuan sebesar Rp.4.209.400, yang bekerja sebagai Tukang Pijat Tuna Netra, Turiah mengatakan, sangat terbantu dengan mendapatkannya bantuan pemerintah ini.

“Sangat merasa terbantu, apalagi dari pekerjaan hang hanya tukang urut, kadang dapat 50 ribu dalam sehari, kadang tidak ada sama sekali, dan ini hampir setangah bulan tidak ada penghasilan,” ungkapnya.

Diketahui ada 5 golongan penerima manfaat ini, yakni dari Golongan Disabilitas, Golongan Napza, Golongan Rentan, Golongan Lansia, dan Golongan Anak, dengan jumlah total nilai bantuan

1. Golongan Disabilitas 40 orang dengan total bantuan Rp 96.000.000

2. Golongan Napza 260 orang dengan total bantuan Rp 624.000.000

3. Golongan Rentan 31 orang dengan total bantuan  Rp 74.000.000

4. Golongan Lansia 447 orang dengan total bantuan  1.072.800.000

5. Golongan Anak 44 orang dengan total bantuan Rp 105.600.000

Dengan total nilai bantuan Rp 1.972.800.000.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka