BerandaHabar KotabaruMenparekraf Sandiaga Salahudin Uno...

Menparekraf Sandiaga Salahudin Uno Hadiri Festival Budaya Saijaan 2022

Terbaru

Kotabaru – Festival Budaya Saijaan 2022 tampaknya menarik perhatian Menteri Pariwisata Ekonomi dan Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia Sandiaga Salahuddin Uno yang datang berkunjung ke Kabupaten Kotabaru pada Jumat (03/06/2022).

Kedatangan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di bumi Saijaan ini disambut langsung oleh Bupati Kotabaru H Sayed Jafar Al Idrus, Wakil Bupati Kotabaru H Andi Rudi Latif, Ketua DPRD Kotabaru Syairi Mukhlis, Sekretaris Daerah Kotabaru H Said Akhmad, Kapolres Kotabaru AKBP M Gafur Aditya Siregar, Kajari Kotabaru Dr Andi Irfan Safruddin, Dandim 1004 Kotabaru Letkol Inf Boni Berdian Philiang, Danlanal Kotabaru Letkol Laut (P) Edi Setiawan dan Ketua Pengadilan Negeri Kotabaru.

Sandiaga Uno melaksanakan Sholat Jumat di masjid Agung Husnul Khatimah, setelah selesai sholat Jumat Sandiaga Uno langsung menuju desa Rampa untuk menandatangani Prasasti Pencanangan Desa Wisata Rampa Berkah.

Setelah penandatangan Prasasti Sandiaga langsung turun ke kapal dan bersama – sama kapal hias bergerak menuju Wisata Siring Laut.

Sebelum memberikan sambutan Sandiaga Uno terlebih dulu menyanyikan lagu Kotabaru Gunungnya Bamega, dan mengucapkan Alhamdulillah karena bisa berkunjung ke Kotabaru dan bisa hadir dalam festival Budaya Saijaan 2022.

Sandiaga juga mengapresiasi kepada Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan maupun Kabupaten Kotabaru untuk menyelenggarakan Festival Budaya, yang mana Festival Budaya berhasil masuk dalam Karisma Even Nusantara.

“Ini sulit Lo untuk Event Nusantara dari ribuan yang di daerah hanya 110 yang terpilih oleh karena itu selamat, sebab kualitas sudah ditingkatkan dan membangkitkan ekonomi daerah sudah dilakukan serta membantu promosi destinasi pariwisata juga sdh dilakukan,” katanya.

“Mari kita tingkatkan kunjungan wisata terutama desa wisata dan UMKM, ekonomi Kreatif. Yang penti 3 G 1.gerak cepat 2.gerak bersama 3.garap semua potensi yang ada,” tutupnya.

Sesampainya di Wisata Siring Laut Sandiaga Uno langsung peletakan batu pertama Proyek Revaluasi dan menandatangani Prasasti Information Kawasan Kawasan Siring Laut dan langsung kembali ke Banjarmasin menuju Jakarta.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka