BerandaHabar KotabaruPeringati HGN, Pemkab Kotabaru...

Peringati HGN, Pemkab Kotabaru Beri Penghargaan Bagi Guru

Terbaru

Dinas Pendidikan Kabupaten Kotabaru melaksanakan upacara Hari Guru Nasional (HGN) di halaman kantor Bupati Kotabaru, Jumat (25/11/2022).

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kotabaru H. Selamat Riyadi   mengatakan peringati Hari Guru Nasional (HGN) ditetapkan pada tanggal 25 November setiap tahunnya, bersamaan dengan peringatan Hari Ulang Tahun PGRI (Persatuan Guru Republik Indonesia). 

Untuk hari Guru usianya sudah 77 tahun, sejarahnyakan sebelum Indonesia merdeka para guru sudah membentuk organisasi yang tujuannya tidak hanya mencerdaskan anak bangsa tapi juga sebagai alat perjuangan melawan penjajah Belanda.

“Salah satu rangkaian dari upacara ini kita laksanakan dalam rangka untuk memeriahkan juga untuk memberikan penghargaan kepada guru yang ada di wilayah Kabupaten Kotabaru dengan mengadakan Gebyar Sekolah Penggerak. Sekolah penggerak itu di Kabupaten Kotabaru merupakan angkatan yang pertama di Kalimantan Selatan disamping Kabupaten Kotabaru ada juga di Kota Banjarbaru dan Banjarmasin,” ucapnya.

Gebyar Sekolah Penggerak ini katanya, diikuti 19 sekolah mulai dari jenjang Paud, SD, SMP, SLTA serta Sekolah Luar Biasa.

“Momen yang sangat berharga pada peringatan Hari Guru Nasional (HGN) ini salah satunya adalah tim belajar ID Kabupaten Kotabaru beserta seluruh guru-guru itu kita mengaktivasi akun belajarnya dan alhamdulilah setelah menoreh proses yang panjang mengaktifasinya sampai dengan batas yang terakhir pada tanggal 11 (Sebelas) November lalu kita berada di tingkat 1 (Satu) secara Nasional dari 504 kabupaten/kota se-Indonesia,” Ujarnya.

“Tugas selanjutnya adalah memanfaatkan aktivasi tersebut dalam rangka untuk program-program Kemdikbud seperti yang disampaikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia agar pemanfaatan akun tersebut melalui platform merdeka mengajar, implementasi kurikulum merdeka dan perencanaan berbasis data. Semuanya itu menggunakan sistem digital,” jelas Selamat Riyadi.

IMG 20221125 220644
Seketaris Daerah Kotabaru Drs. H. Said Akhmad mengucapkan selamat Hari Guru Nasional (Foto:Nasar)

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kotabaru Drs. H. Said Akhmad pertama-tama saya mengucapkan selamat hari guru Nasional tahun 2022.

“Mudah-mudahan guru tetap berjaya karena guru adalah satu tokoh guru yang mencetak anak bangsa dan pemimpin bangsa Indonesia, jasa guru tidak terhingga untuk bangsa dan Negara,” Ungkapnya.

Dikatakannya, Pemerintah daerah Kabupaten Kotabaru tetap akan meningkatkan kualitas guru, lantaran guru merupakan ujung tombak untuk mencetak generasi muda dan pemimpin kedepan.

Selesai upacara peringatan HGN, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kotabaru memberikan penghargaan kepada para guru yang berprestasi dan para guru yang telah mengabdi lebih dari 20 tahun.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka