BerandaHabar KotabaruBupati Kotabaru Salurkan Bansos...

Bupati Kotabaru Salurkan Bansos Guna Tekan Inflasi 

Terbaru

Bupati Kotabaru H.Sayed Ja’far Alaydrus SH menyerahkan bantuan sosial (bansos) guna menekan angka inflasi dampak dari kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM) kepada sejumlah masyarakat Kotabaru.

Bantuan yang diserahkan Bupati Kotabaru ini beragam selain berupa sembako, juga berupa bedah rumah, Tosa hingga uang tunai, yang diserahkan secara simbolis kepada perwakilan masyarakat di Siring Laut Kabupaten Kotabaru pada Selasa (6/12/2022).

Penyerahan bansos tersebut disaksikan Wakil Ketua DPRD Kotabaru Ketua TP PKK, Forkopimda, Para Kepala Perangkat Daerah, Camat, Direktur RSUD PJS Kotabaru, Perusahaan, Basarnas, Bulog Kepala Desa dan para UMKM Kotabaru.

Kegiatan ini terlaksana atas kerja sama Pemerintah Kabupaten Kotabaru melalui Dinas Sosial dan Pertanian, Dinas Perikanan bersama Bulog dan stakeholder lainnya.

Bupati Kotabaru Sayed Ja’far, SH mengatakan, hari ini pihaknya menyalurkan berbagai bantuan sosial (bansos) untuk mengurangi inflasi dampak kenaikan bahan bakar minyak (BBM).

“Harapan kami dengan bantuan sosial ini dapat meringankan beban masyarakat dan menghidupkan Pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) agar tumbuh dan berkembang. Semoga bantuan ini dapat digunakan dengan sebaik-baiknya. Pemerintah Pusat dan Daerah melaksanakan beberapa kegiatan strategis agar dampak inflasi di daerah dapat diminimalisir. Terlebih, semoga bantuan sosial ini dapat membantu daya beli guna memenuhi kebutuhan hidup dasar masyarakat di Kotabaru,” tutupnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial dan Pertanian Kabupaten kotabaru, Nuvisa SH.MM menambahkan bahwa ada sekitar 3.000 orang masyarakat Kotabaru yang terdata berhak menerima manfaat, dan dananya yang dikeluarkan sebesar 3.5 miliar, melalui Dinas Sosial bekerja sama dengan Kantor Pos Indonesia dan Bank Kalsel.

“Adapun bantuannya berupa uang, dengan nama BLT Inflasi BBM, BPNT sembako dan PKH. Bantuan ini bervariasi kalau untuk Inflasi 450 ribu untuk tiga bulan, 250 ribu untuk sembako dan untuk BBM 200 ribu per bulannya. Sedangkan untuk BPNT 600 ribu dan untuk PKH juga bervariasi berdasarkan komponen yang ada yaitu ibu hamil anak sekolah SD sampai SMA dan ada lansia, kalau komponennya lengkap mereka bisa mendapat 3 juta,” pungkas Nurvisa.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka