BerandaHabar Provinsi KalselMeminimalisir Kecelakaan Kerja, PLN...

Meminimalisir Kecelakaan Kerja, PLN UP3 Adakan Forum Sosialisasi

Terbaru

Dalam upaya Meminimalisir kecelakaan kerja di bidang kelistrikan, maka hal ini menjadi prioritas PLN Unit Pelayanan (UP) 3 Banjarmasin, dan untuk merealisasikannya maka, dilaksanakan Forum Ketenagalistrikan bersama Stakeholder di Banjarmasin, Senin (5/12/22) pagi.

Dalam forum atau sosialisasi ini dijelaskan beberapa poin penting bahayanya arus listrik, salah satunya yaitu jarak aman, dimana jarak yang aman adalah tiga meter dari jaringan listrik.

Manager PLN UP 3 Banjarmasin, Muhammad Arif Fikri mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menginformasikan pesan keselamatan saat penanganan perbaikan instalasi listrik.

20221205 094320 scaled
Manager PLN UP 3 Banjarmasin, Muhammad Arif Fikri saat memberikan sambutan pada forum sosialisasi.(foto:teny)

“Kita memberikan informasi bahwa, listrik merupakan kebutuhan primer yang sangat penting. Listrik akan menjadi hal yang berbahaya jika penanganannya tidak sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP),” terangnya.

Ia juga menuturkan, keselamatan kerja tenaga kelistrikan tidak hanya menjadi tanggung jawab PLN. Namun juga menjadi tanggung jawab bersama stakeholder.

Menurutnya, dengan adanya sosialisasi maupun forum ini, informasi mengenai keselamatan tenaga kelistrikan yang ada dapat tersebar luas.

Tak lupa, ia juga mengimbau agar masyarakat yang memiliki instalasi listrik yang kurang memadai, agar segera melapor ke PLN.

Hal ini sendiri sebagai bentuk meminimalisir kecelakaan kerja tenaga kelistrikan yang didominasi terjadi karena instalasi pelanggan yang sudah tidak sesuai.

“Kecelakaan kerja ini lah yang melatarbelakangi sosialisasi ini. Kita akui memang kecelakaan kerja terjadi di instalasi listrik pelanggan yang sudah tidak sesuai. Maka dari itu, kita turut mengimbau pelanggan untuk bisa mengganti instalasi listrik yang sesuai,” pungkasnya.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka