BerandaEkonomiJelang Hari Raya Idul...

Jelang Hari Raya Idul Adha, Harga Daging Sapi Justru Mengalami Kenaikan

Terbaru

Menjelang Peringatan Hari Raya Idul Adha, sejumlah bahan pokok (bapok) di pasar tradisional mulai mengalami kenaikan harga.

Diungkapkan Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan (DKUMPP) Kabupaten Banjar melalui Kepala Bidang Perdagangan Mahmud menjelaskan, berdasarkan data yang terhimpun untuk sejumlah komoditi bahan pokok memang mengalami kenaikan harga.

“Cabai merah kalau dalam data informasi harga-harga rata-rata borongan dan eceran kabupaten Banjar naiknya sekitar Rp 10.000,” ungkapnya.

“Selain itu juga Bawang Merah Rp 38.000 naik menjadi Rp 46.000, Cabe Rawit itu juga mengalami hal serupa melonjak dari Rp 85.000 per kgnya menjadi Rp 112.000 per kg nya,” tambahnya.

20220609 123746

Ditelusuri lebih jauh ke salah satu pasar tradisional di Kota Martapura yakni Pasar Bauntung Batuah, Aidil pemilik kios di Pasar Batuah mengungkapkan, sejumlah komoditi yang mengalami kenaikan seperti bawang merah, cabai kering, dan cabai rawit.

“Bawang merah itu di harga Rp 43 ribu per kilogram (kg), cabai rawit Rp 112 ribu per kg, dan paling banyak naiknya itu cabai kering sampai Rp 200 ribu per kg,” ungkapnya.

20220609 122319 scaled

Selain itu, untuk bawang putih menurutnya mengalami penurunan sebesar Rp 5 ribu menjadi Rp 20 ribu per kg. Lalu, untuk minyak goreng, susu kental manis, dan gula pasir harganya masih relatif stabil.

Menurut Adil, kenaikan sejumlah bahan pokok ini diakibatkan menjelang Idul Adha, namun untuk cabai kering memang modalnya dari distributor mengalami kenaikan.

20220609 121542 scaled

Disisi lain, salah seorang pedagang daging sapi, Acil Ubay mengatakan, untuk harga daging sapi juga mengalami kenaikan dari harga Rp 140 ribu menjadi Rp 150 ribu.

Namun kenaikan ini bukan menjelang Idul Adha melainkan adanya Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang saat ini sedang merambak, serta ketersediaan daging yang juga terbatas.

Lalu, untuk telur ayam juga turut mengalami kenaikan akibat menjelang Idul Adha, yang mulanya Rp 25 ribu per kg, menjadi Rp 29 per kg, kemudian untuk ayam potong juga mengalami kenaikan menjadi Rp 45 ribu per ekor.

Salah seorang pembeli Feni mengaku bahwa, kenaikan sejumlah bahan pokok menjelang Idul Adha ini tentu menurutnya  memberatkan, lantaran pengeluaran menjadi lebih banyak.

“Menurut saya pribadi ini memberatkan, karena pendapatan kita stabil, tapi pengeluaran kita untuk itu lumayan bertambah jadinya,” pungkasnya.

Ia sendiri mengaku, menjelang Idul Adha sering membeli bahan pokok untuk kebutuhan membuat bumbu memasak saat perayaan Idul Adha.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka