BerandaHabar BanjarDKISP Banjar dan RAPI...

DKISP Banjar dan RAPI Gelar Vaksinasi, Masyarakat Sangat Antusias

Terbaru

BANJAR,- Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (DKISP) Kabupaten Banjar akan terus mengajak masyarakat melalui berbagai media yang dimiliki, bahwa vaksinasi itu penting untuk menjaga imun tubuh.

Hal ini disampaikan Kepala DKISP Banjar H. M Aidil Basith saat kegiatan vaksinasi Covid-19 yang digelar oleh Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Kabupaten Banjar dan DKISP, di Jalan Sukaramai Gang Anshor Kelurahan Jawa, Martapura Sabtu (25/12) pagi.

“Giat Vaksinasi ini yang semula akan diikuti oleh 75 orang peserta tetapi karena antusias dari masyarakat yang begitu besar sehingga yang terdaftar menjadi 117 orang,” jelasnya.

Menurut Ketua RAPI Wilayah 02 Kabupaten Banjar Badarudin, kegiatan ini merupakan upaya bersama dalam mencapai target 70 persen sesuai ketetapan pada akhir tahun 2021 yang tinggal beberapa hari lagi. 

“Sehingga tercipta kekebalan untuk masyarakat Kabupaten Banjar agar terhindar dari penyakit Covid-19,”ujar Badarudin.

Sementara Danramil 1006 Martapura Supriyadi mengungkapkan, pihaknya langsung ke lapangan untuk melihat kegiatan vaksinasi ini dengan mengerahkan anggota Babinsa untuk mendukung kegiatan ini.

“Vaksinasi ditingkat RT ini dikuti oleh warga Jalan Sukaramai GG Anshor dan sekitarnya, dan tidak membatasi jumlah peserta,” ungkapnya.

Kegiatan vaksinasi ini  juga menyediakan berbagai macam doorprize bagi warga yang ikuti vaksin.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka