BerandaHabar BalanganSBH Balangan Lantik dan...

SBH Balangan Lantik dan Kukuhkan 26 Peserta Angkatan Ke 10

Terbaru

Saka Bakti Husada (SBH) Balangan lakukan Pelantikan dan Pengukuhan kepada 26 Peserta untuk angkatan ke-10, kegiatan tersebut dilaksanakan di Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Balangan, Minggu (28/05/23).

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama dua hari dan dihadiri oleh Perwakilan Kwarcab Balangan, Yusmadinoor, Perwakilan Saka Anti Narkoba Balangan, Perwakilan Saka Bhayangkara, Pamong saka Bakti Husada, dan Pinsaka Bakti Husada.

Mispuana Olfa, Pamong saka Bakti Husada menjelaskan Saka Bakti Husada adalah perpanjangan tangan dari Dinas Kesehatan dalam kepramukaan.

IMG 20230528 19202500
Mispuana Olfa, Pamong saka Bakti Husada menjelaskan Saka Bakti Husada adalah perpanjangan tangan dari Dinas Kesehatan dalam kepramukaan.- Foto : Fadillah/HK.

“Saka Bakti Husada adalah salah satu perpanjangan tangan dari Dinas Kesehatan di dalam kepramukaan, yang mana tugasnya sebagai kader-kader kesehatan untuk memberi edukasi dan informasi tentang kesehatan kepada masyarakat dalam upaya meningkatkan kesehatan masyarakat,” jelas Mispuana Olfa.

Kegiatan tersebut diisi berbagai macam kegiatan mulai dari pemberian dan pembekalan kepada calon anggota SBH, jurit malam, dan pentas seni.

Seperti yang dijelaskan oleh Gina Astuti selaku Ketua Pelaksana, yang mengikuti kegiatan ini ada 26 peserta yang terdiri dari 11 Putra dan 15 Putri dari berbagai sekolah. Ia juga berharap untuk para anggota bisa menjadi perwakilan di kegiatan kepramukaan khususnya di bidang kesehatan dan mengharumkan Kabupaten Balangan.

“Peserta yang mengikuti kegiatan tersebut ada 26 orang yang terdiri dari 11 Putra dan 15 Putri dari berbagai sekolah, bahkan ada juga yang sudah sarjana di pelantikan anggota SBH angkatan ke-10 ini. Kami selaku panitia berharap nantinya untuk adik-adik yang berhasil menjadi anggota SBH nantinya akan menjadi perwakilan di kegiatan kepramukaan khususnya di bidang kesehatan,” Pungkas Gina.

Pewarta : Muhammad Fadillah.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka