BerandaHabar Provinsi KalselAwal Tahun 2022, Bupati...

Awal Tahun 2022, Bupati HSS Lantik 4 Orang Pejabat Tinggi Pratama

Terbaru

HSS,- Mengawali tahun 2022, Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Drs. H. Achmad Fikry, M.AP melantik 4 pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemkab HSS bertempat Pendopo, Senin (3/1/22).

Pelantikan pejabat ini sebagian besar karena perubahan nomenklatur, di mana Sekretariat Daerah (Setda) sesuai dengan SOTK yang baru mengalami penambahan Asisten dari yang sebelumnya 2 menjadi 3 Asisten.

Rinciannya 4 Pejabat Tinggi Pratama yang dilantik adalah Drs. Kamidi, M.IP sebagai Asisten Pemerintahan dan Kesra, H. Martha Karya Saputra, SH, M.IP sebagai Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Drs. H. Iwan Friady, M.AP sebagai Asisten Administrasi Umum dan satunya lagi adalah Drs. Efran , M. AP yang di rotasi menduduki jabatan sebagai Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata.

Bupati HSS H. Achmad Fikry mengatakan penambahan Asisten ini diharapkan dapat memperkuat fungsi koordinasi yang selama ini di emban oleh Setda.

“tentu kami berharap dengan pengalaman selama ini, para Asisten ini betul-betul menjadi koordinator untuk mengkoordinasikan OPD di bawah koordinasinya masing-masing” kata bupati.

Ditambahkan bupati, ke depan setiap OPD yang melaksanakan kegiatan yang mengundang Bupati maka harus juga mengundang Asisten yang menjadi koordinasinya.

“Saya ingin maksimalkan fungsi koordinasi itu sebab ketika di lapangan ada arahan-arahan yang saya sampaikan dan arahan ini harus ada tindak lanjutnya, sehingga jika Asisten hadir maka dapat mengkoordinasikan semua arahan itu dengan OPD nya,” tutur bupati.

Kepada Kepala Dinas Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dispora PAR), Bupati meminta agar segera mematangkan persiapan Kab. HSS sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Tahun 2022. Selain itu, bupati juga menginginkan menjelang Porprov ini tentu banyak fasilitas olahraga yang di bangun, jika hanya di kelola oleh jajaran Dispora PAR saja tentu akan sangat terbatas.

“Saya minta untuk di kaji apakah memungkinkan jika kita buat Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) agar aset-aset kita itu bisa dikelola, terpelihara dan maksimal digunakan,” pintanya.

Bupati juga mengharapkan menjelang Porprov ini, semua fasilitas olahraga di siapkan untuk pengembangan prestasi atlet daerah, ada hari-hari tertentu fasilitas olahraga tersebut hanya di gunakan atlet-atlet untuk mengasah kemampuannya terbebas dari masyarakat umum.

“Karena kita ingin sukses sebagai penyelenggara juga sukses berprestasi jadi juara” harap bupati.

Pelantikan dan pengambilan sumpah Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama ini turut disaksikan Wakil Bupati HSS Syamsuri Arsyad, S.AP, Sekda HSS Drs. H. Muhammad Noor, M.AP, Ketua TP. PKK Hj. Isnaniah dan para Kepala OPD Lingkup Kab. HSS.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka